SELAMAT DATANG SAHABAT !!!!

HARI INI KITA "HARUS" LEBIH BAIK DARI HARI KEMARIN.



SAUDARA FACEBOOK-KU YOUTUBE GOOGLE + FLICKR-KU DISPENDIK WEB KEPRESIDENAN KEMDIKNAS
TENTANG SEKOLAH NISN PEMBERITAHUAN MUSIUM RAPOR ONLINE SITE UNESCO SITUS UNICEF

KLICK ANGKA UNTUK GANTI BACKGROUND

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24

ALAT INDERA

Alat Indera

Apa sih pengertian alat indera? kita sering mendengar bahwa alat indera ada 5 atau biasa disebut panca indera. Mata, telinga, lidah, hidung, dan kulit. Nah, indera itu adalah alat di tubuh kita yang berguna untuk menagkap atau mengetahui adanya rangsangan dari luar. Mari kita bahas satu persatu.


                               

A. Mata. Merupakan indera penglihatan. Bagian-bagian bola mata adalah : 
1. Selaput tanduk (kornea) yaitu selaput bening di bagian depan bola mata yang berguna untuk melewatkancahaya yang masuk dari luar. 
2. Selaput pelangi (iris) adalah bagian mata yang mengandung zat warna (hitam, cokelat, hijau, atau biru). 
3. Anak mata (pupil) yaitu lubang pada bagian tengah iris yang berguna dalam mengatur besar kecilnya cahaya yang masuk. 
4. Lensa mata, dapat menjadi cembung atau pipih berguna dalam mengatur pembentukan bayangan. 
5. Selaput keras (sklera) yaitu bagian terluar dari bola mata yang berguna untuk melindungi bagian dalam bola mata. 
6. Selaput koroid yaitu bagian tengah bola mata yang berupa selaput tipis, di dalamnya terdapat banyak saluran darah. Berwarna cokelat karena banyak mengandung zat warna (pigmen). 
7. Selaput jala (retina) yaitu bagian terdalam dari bola mata, berguna untuk menangkap bayangan. 
8. Bintik kuning yaitu daerah yang sangat mudah menerima cahaya yang masuk.

                         

B. Telinga. Merupakan indera pendegaran. Dengan memiliki telinga kita bisa mendengar suara.

Bagian-bagian telinga dapat dibagi menjadi tiga bagian yaitu 
1. Telinga bagian luar terdiri atas daun telinga dan lubang telinga. Daun telinga berfungsi membantu memusatkan suara yang masuk ke lubang telinga dan lubang telinga menyalurkan suara ke selaput gendang telinga. 
2. Telinga bagian tengah terdiri atas selaput gendang telinga dan tulang-tulang pendengaran. Selaput gendang berfungsi menangkap suara dari lubang telinga. Tulang-tulang pendengaran berfungsi meneruskan getaran suara. Getaran suara tersebut berasal dari selaput gendang menuju telinga bagian dalam. Selain itu, pada telinga bagian tengah pun terdapat saluran yang menghubungkan telinga dengan pangkal tenggorokan. Saluran ini dinamakan saluran Eustashius. Salur an ini berfungsi mengatur teka nan udara di dalam dan di luar telinga tetap seimbang. 
3. Telinga bagian dalam terdiri atas rumah siput dan alat keseimbangan. Rumah siput memiliki sel saraf. Rumah siput berfungsi sebagai penerima getaran suara dari tulang pendengaran. Getaran suara yang diterima dikirim kan oleh sel saraf ke otak.


C. Hidung. Hidung merupakan indera pembau atau penciuman. Hidung seperti sebuah batang berongga di antara mata dan mulut. Bagian dalam rongga hidung terdapat sekat yang memisahkan rongga hidung sebelah kanan dan kiri. Bagian atas rongga hidung berupa lempeng tipis, sedangkan bagian dasar langit-langit, bagian sisi adalah karang hidung. Pada bagian atas rongga hidung ada lender pembau yang menerima bau-bauan. 
Rongga hidung ditumbuhi rambut yang berfungsi untuk menyaring udara yang masuk ke hidung. Hidung juga menghasilkan lender lengket yang berfungsi mengeluarkan kotoran.

D. Lidah. Merupakan indera pengecap. Lidah merupakan indra pengecap yang berguna untuk mengatur letak makanan ketika dikunyah, membantu mendorong makanan ke kerongkongan (pada waktu menelan), dan sebagai alat bantu dalam berbicara. Pada permukaan lidah terdapat banyak tonjolan-tonjolan kasar yang di dalamnya terdapat puting pengecap. Putting pengecap ini peka terhadap rangsanga tertentu. Rasa manis diterima oleh bagian ujung lidah. Rasa asin dan asam diterima oleh bagian kiri dan kanan lidah. Rasa pahit diterima oleh bagian belakang lidah.



E. Kulit. Merupakan indera peraba. Indra peraba dapat dibedakan menjadi dua bagian: 


1. Lapisan luar (epidermis) tersusun dari beberapa lapisan. Diantara lapisan itu, ada yang berisi zat warna (pigmen) disebut lapisan malphigi dan ada pula lapisan kulit yang bertugas membentuk sel-sel baru kea rah luar. 

2. Lapisan dalam (dermis) terdiri dari kelenjar keringat, saluran keringat, kelenjar minyak, pembuluh darah dan penerima rasa nyeri, panas, dingin, sentuhan, dan tekanan.




No comments:

Post a Comment